Steak Moen Moen, makanan legend, favorit dulu sewaktu kuliah. Yang aku makan ini ada di Depok Town Square (Detos), lokasinya dekat sekali dengan kampus UI dulu, sehingga jadi salah satu favorit para mahasiswa. Bukan cuma rasanya yang enak aja, tentu harganya cocok banget sama kantong mahasiswa.
Bukti ke-legend-annya adalah masih terus berjualan dan terus rame meski melewati masa COVID-19 dimana outlet-outlet lain yang membersamainya dulu satu per satu tumbang. Kini mall Detos juga nampak suram karena beberapa sisi benar-benar tidak ada tenant.
Harganya tuh ga sampe 20 ribuan ya, untuk yang 1 porsi. Kecuali beli yang porsi dobel, harganya dobel pula. Untuk yang laper banget aku saranin versi yang dobel/jumbonya, supaya kenyang.
Steak Moen Moen ini, berupa ayam boneless yang dibalur dengan tepung lalu digoreng dengan kriuk. Rasanya pas banget, ga keras, lembut lagi dagingnya. Kemudian disiram dengan saos steak-nya.
Di dalam saosnya, ada potongan sayurannya juga, seperti wortel, buncis, dan jagung |
Penyajiannya juga dengan plat teflon gitu sehingga menjaga kehangatannya, bahkan masih panas banget yak. Jangan coba-coba pegang platnya deh.
Dari 1 sampai 5, aku kasih 4,9 karena ini worth it to try banget sih, dan nagih. Menang di rasa dan harga, kurasa itu kuncinya mereka tetap hidup di kala yang lainnya mati. Semangat terus Steak Moen Moen! Semoga dapat terus berjaya... (wkwk maap lebay)
0 comments:
Post a Comment
If you want to be notified that I've answered your comment, please leave your email address. Your comment will be moderated, it will appear after being approved. Thanks.
(Jika Anda ingin diberitahu bahwa saya telah menjawab komentar Anda, tolong berikan alamat email Anda. Komentar anda akan dimoderasi, akan muncul setelah disetujui. Terima kasih.)