Friday, June 02, 2023

Bubur Ayam Rasa Paling Mewah Yang Pernah Aku Coba Ada di The People's Cafe


Sebagai penyuka bubur ayam, aku menobatkan bubur ayam The People's Cafe sebagai bubur ayam paling premium yang pernah aku coba. Rasanya mewah banget. Setiap bahannya seperti dipilih dari bahan-bahan yang terbaik. Semuanya menyatu dengan sempurna. 

Rasa asin dan gurihnya juga pas. Aku bukan tipe orang dengan pemikiran sesempit bahwa bubur ayam itu hanya untuk menu sarapan aja. Saking sukanya, aku bisa makan bubur ayam kapan aja. Yang ini bahkan aku makan untuk makan malam. 

Karena rasanya premium, harganya juga bisa ditebak lah yaak, lumayan juga untuk semangkok, di bawah 50 ribu, ya jangan dibandingin dengan bubur ayam gerobak yang 15 ribu udah dapat 1 porsi bahkan 2 potong sate yaaa.


Lengkap sama telor juga, komplit bubur ayamnya


Untuk yang pengen ngerasain rasa mewahnya, boleh banget ini dicoba. Lokasinya ada di lantai G Kuningan City. 

Selain bubur ayam, ada berbagai masakan Indonesia premium lainnya. Aku pernah pesen desert es podeng lapis ijo juga, yang sering sold out saking favoritnya semua orang yang berkunjung. 


Lapis ijonya ada banyak, tapi ga keliatan karena ketutupan es


Rasanya juga premium, lapis ijonya lembut dan manisnya pas. Es serutnya juga berupa serpihan lembut, ngga sekasar es serut gerobak. Lagi-lagi berasal dari bahan pilihan dan nampaknya juga diproses dengan sepenuh hati, karena sampai di mulut itu serasa dimanjakan, ngga ada kasar-kasarnya. Makanannya juga disajikan dengan cantik.  

Dari 1 sampai 10, aku kasih untuk bubur ayam dan es podengnya 9 yaa. Recommended tapi harganya ya yang buat ga mampu untuk datang sering-sering wkwkwk. Lengkap detail lokasi dan menu-menunya bisa langsung klik di sini ya.

0 comments:

Post a Comment

If you want to be notified that I've answered your comment, please leave your email address. Your comment will be moderated, it will appear after being approved. Thanks.
(Jika Anda ingin diberitahu bahwa saya telah menjawab komentar Anda, tolong berikan alamat email Anda. Komentar anda akan dimoderasi, akan muncul setelah disetujui. Terima kasih.)