Seorang
negarawan yang ahli mengatur dan menjalankan negara agar negara dan bangsanya
dapat maju perlu juga untuk memperhatikan masalah-masalah kecil yang sepertinya
kurang mendapat perhatian seperti tanaman-tanaman obat yang banyak tersebar di
Indonesia. Bukan tidak mungkin, negara dan bangsa kita dapat maju apabila
memberikan perhatian lebih pada hal ini karena negara kita memang kaya,
Indonesia memiliki beragaman varietas tanaman khas yang berkhasiat sebagai obat
yang sulit ditemukan di negara-negara lain, misalnya saja kunyit, kencur, dan
temulawak. Dengan mengembangkan dan memanfaatkan salah satu kekayaan alam
Indonesia tersebut, bukan hanya perekonomian negara Indonesia saja yang
meningkat, tingkat kualitas kesehatan bangsa Indonesia pun dapat meningkat.
Produk-produk
jamu sebagai ramuan dari bahan-bahan alami yang khasiatnya tidak dapat
diragukan sejak dulu perlu mendapat perhatian lebih dari negarawan saat ini.
Suaranya kini mulai tenggelam akibat pesatnya persebaran obat-obatan modern
yang tidak 100% merupakan hasil produksi dari Indonesia itu sendiri. Selain
karena memang memproduksi obat-obatan modern secara besar-besaran lebih efektif
dan efisien, kurangnya pamor jamu akhir-akhir ini karena sering munculnya
berbagai kasus yang menyebabkan kepercayaan masyarakat terhadap khasiat jamu
berkurang. Padahal, hal ini bukan karena secara ilmiah jamu tidak berkhasiat
tetapi karena mulai banyaknya produsen-produsen jamu yang nakal yang berlaku
curang agar mendapatkan keuntungan yang lebih besar.
Bangsa
Indonesia adalah bangsa yang tidak dapat diremehkan tingkat pendidikannya.
Sudah banyak perwakilan-perwakilan pelajar Indonesia yang mewakili negaranya
kemudian memenangkan kompetisi-kompetisi tingkat internasional. Tidak hanya
itu, Indonesia kini juga telah banyak menelurkan saintis-saintis luar biasa
yang berkompeten. Oleh karena itu, dalam hal ini seorang negarawan juga harus
mampu memanfaatkan tidak hanya sumber daya alamnya, melainkan sumber daya
manusianya pula, karena jika bukan mereka maka siapa lagi yang dapat memanfaatkan
dan mengembangkan sumber daya alam tersebut termasuk juga dalam hal
memanfaatkan dan mengembangkan berbagai varietas tanaman obat khas
Indonesia.
0 comments:
Post a Comment
If you want to be notified that I've answered your comment, please leave your email address. Your comment will be moderated, it will appear after being approved. Thanks.
(Jika Anda ingin diberitahu bahwa saya telah menjawab komentar Anda, tolong berikan alamat email Anda. Komentar anda akan dimoderasi, akan muncul setelah disetujui. Terima kasih.)